Rumah Dirampok, Raheem Sterling Kembali ke Inggris

Kepercayaan Diri Rashford Kembali
Rooney menilai kepercayaan diri Rashford sudah kembali. Hal itu terlihat dari penampilan pemain Manchester United itu selama berada di Qatar.

“Anda bisa melihat kepercayaan diri Rashford tumbuh setelah golnya melawan Wales,” kata Rooney kepada The Times.

“Kepercayaan diri adalah kunci bersamanya. Selama babak pertama melawan Wales dia sedikit ceroboh dan kehilangan bola beberapa kali, tetapi tidak membiarkannya jatuh.”

Berkat Ten Hag
Rooney menilai performa apik yang ditunjukkan Rashford saat ini berkat https://www.dioceseinfo.org/ polesan Erik Ten Hag di Manchester United pada musim ini.

“Anda bisa melihat perbedaan antara Marcus sekarang, dan Marcus ketika dia kesulitan musim lalu, dalam tingkah lakunya,” lanjutnya.

“Dia lebih banyak tersenyum, berlari dengan bola, lebih langsung. Saya pikir kita telah melihat perubahan yang sama dalam dirinya di Manchester United, di mana Erik ten Hag telah melakukan pekerjaan yang hebat dalam melatihnya.”

Hasil dan Jadwal 16 Besar Piala Dunia 2022
Sabtu (3/12/2022)

22.00 WIB: Belanda 3-1 Amerika Serikat

Minggu (4/12/2022)

02.00 WIB: Argentina 2-1 Australia
22.00 WIB: Prancis 3-1 Polandia

Senin (5/12/2022)

02.00 WIB: Inggris 3-0 Senegal
22.00 WIB: Jepang Vs Kroasia

Selasa (6/12/2022)

02.00 WIB: Brasil Vs Korea Selatan
22.00 WIB: Maroko Vs Spanyol

Rabu (7/12/2022)

02.00 WIB: Portugal Vs Swiss

Sumber: Metro.co.uk

Raheem Sterling absen membela Inggris saat mengalahkan Senegal di babak 16 besar Piala Dunia 2022. Dia diizinkan meninggalkan skuad The Three Lions di Qatar karena rumahnya dirampok.

Inggris menghadapi Senegal di Al Bayt Stadium, Senin (5/12/2022) dini hari WIB. Tanpa diperkuat Sterling, Tim Tiga Singa mampu menang dengan skor 3-0.

Inggris unggul dua gol di babak pertama berkat gol Jordan Henderson dan Harry Kane. Bukayo Saka kemudian menambah satu gol lagi untuk The Three Lions di babak kedua.

Kemenangan ini membuat Inggris mengunci tiket perempat final Piala Dunia 2022. Selanjutnya mereka akan menghadapi Prancis di fase delapan besar.

Rumah Sterling Dirampok
Menurut laporan Metro, rumah Sterling disatroni oleh sejumlah orang bersenjata pada Sabtu (3/12/22) malam waktu Inggris. Saat kejadian, keluarga Sterling tengah berada di rumah tersebut.